Menabung Untuk Membeli Rumah Pertama

Bagi anda yang baru saja lulus dari dunia kampus dan mulai memasuki dunia kerja, pastinya menginginkan untuk memiliki rumah sendiri suatu hari nanti. Hal tersebut wajar, hampir setiap orang pasti ingin segera mandiri dan memiliki rumah sendiri setelah menyelesaikan studinya. Apalagi bagi laki-laki yang akan meminang seorang perempuan untuk dijadikan istrinya kelak. Memiliki rumah sendiri seperti sebuah syarat tak tertulis yang mendorong banyak kaum pekerja untuk mewujudkannya sebelum menikah. Meski tak sedikit yang memilih untuk membeli rumah setelah menikah.

Jika anda adalah salah satu dari sekian orang yang juga berniat membeli rumah, maka ada baiknya anda membaca artikel ini terlebih dahulu. Karena artikel kali ini akan memberikan sedikit panduan mengenai cara menabung penghasilan anda agar anda bisa memiliki rumah dengan uang hasil jerih payah anda sendiri. Simak baik-baik ya!

  1. Tentukan Kapan Anda Ingin Membeli Rumah

 Hal pertama yang harus anda rencanakan adalah kapan anda ingin memiliki rumah tersebut. Jika anda masih kuliah dan anda ingin setelah lulus kuliah anda sudah memiliki rumah sendiri, maka menabunglah saat anda masih berada di bangku kuliah dengan uang saku dari orangtua, uang beasiswa dan uang dari kerja sampingan anda selama menjadi mahasiswa. Planning pertama ini akan mempermudah anda dalam memperkirakan tabungan yang akan anda butuhkan dalam membeli rumah di masa mendatang.

  1. Berapa Harga yang Anda Inginkan Untuk Rumah Anda

Langkah selanjutnya adalah berbicara mengenai harga rumah yang anda ingin tinggali. Jika anda hanya menginginkan rumah untuk anda sendiri, rumah sederhana tipe 36 dengan kisaran harga antara 90 sampai 150 juta rupiah mungkin akan menjadi pilihan yang bagus. Namun jika anda menginginkan rumah yang lebih layak untuk istri dan anak-anak anda kelak, ada baiknya anda memilih rumah dengan kisaran harga antara 200 sampai 300 juta rupiah. Penentuan harga ini adalah untuk menentukan target uang yang harus anda kumpulkan selama menabung.

  1. Berapa Jumlah Uang yang Harus Anda Tabung?

 Berikutnya adalah menentukan berapa jumlah uang yang harus anda tabung. Setelah anda menentukan berapa tahun lama waktu yang anda butuhkan untuk menabung dan berapa jumlah uang yang anda butuhkan untuk membeli rumah, maka sekarang saatnya anda menentukan jumlah uang yang harus disisihkan setiap bulannya untuk mendapatkan target rumah tersebut.3

Misal:

  • Anda menginginkan rumah 8 tahun lagi
  • Anda menginginkan rumah dengan harga 200 juta rupiah
  • Penghasilan anda sekarang rata-rata adalah 6 juta per bulan
  • Maka, 200 juta/(8 x 12) yakni sekitar 2.100.000 rupiah per bulan yang harus anda tabung untuk mendapatkan rumah impian anda 8 tahun mendatang.

Anda bisa mencobanya dengan menyesuaikan target dan penghasilan sesuai dengan yang anda inginkan. Cukup mudah bukan? Semoga artikel ini bermanfaat!

Facebook Comments
307 queries in 0.321 seconds.